“Warga Semurup Diduga Tertipu oleh Penjual Tanaman Hias ?!”

 

GM – KerinciT, Tanamanhias sedang naik daun sejak masa pandemi COVID-19. Namun bagi Anda yang hendak bertransaksi jual beli tanaman hias harap waspada, sebab ada penipu berkeliaran mengincar pecinta tanaman.

Salah satu korbannya berinisial SR Warga Semurup, sabtu kemaren (17/4/2021) dia membeli tanaman hias jenis cemara di Pasar mingguan Pasar Semurup, ternyata bunganya tidak memiliki akar alias di tancap saja kedalam pot.

Diduga penjual mendapatkan bunga dari jalanan. Bunga yang memiliki daya tarik tinggi di potong, kemudian bagian bawah batangnya di balut pakei plastik dan langsung di tanamkan ke dalam pot yang berisi tanah. Didug pelaku/ penjualnya berasal dari luar sumatra.

Pemilik gerai tanaman hias Valenflower, Ela Eriyani mengaku kecewa dengan oknum penipu tanaman hias. Menurutnya, penjual juga terdampak dengan maraknya pelaku penipuan jual beli tanaman.

“Ini membuat kepercayaan pembeli tanaman hias kena imbasnya juga, bukan cuma pembeli yang dirugikan, penjual yang bener-bener juga dirugikan karena masyarakat jadi sulit percaya,” ujarnya.

Oleh karena itu ia berbagi tips kepada pembeli tanaman hias. “Jangan mudah percaya dengan penjual yang harganya terlalu murah dari harga pasar, dan yang terpenting pastikan memiliki toko fisik seperti kami,” ujar pedagang yang membuka 2 gerai di Jalan Raya Pasar Semurup dan jalan Depati Tujuh, Kerinci.

jika ingin memesan tanaman hias berbagai jenis seperti Aglonema dll silakan menghubungi nomor WA. 0822 8244 1140

Ela Eriyani juga berharap penegak hukum melakukan tindakan tegas terhadap pelaku penipuan. “Karena penipu tanaman hias ini juga sudah merambah market global, banyak keluhan dari pembeli di luar negeri yang juga tertipu aksi sindikat ini,” jelasnya.

JOHARI SOFWAN




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *