Tingkatkan Profesionalisme Kepala Sekolah K3s Kecamatan Jiput Gelar Bimtek

Tingkatkan Profesionalisme Kepala Sekolah K3s Kecamatan Jiput Gelar Bimtek

Pandeglang-Globalmediatama.com, Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3s) menggelar Bimtek kepada seluruh kepala sekolah yang ada di kecamatan Jiput Kabupaten Pandeglang-Banten, bertempat di SDN Pamarayan 2 dengan narasumber Kormin Disdikpora Kecamatan Jiput Yaman Setiaman MM. Pd. Hal ini dilakukan bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, Salah satu usaha untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yaitu proses pembelajaran di sekolah. 18/7/2023

Selaku Narasumber dalam kegiatan tersebut Yaman Setiaman MM.Pd Mengatakan “Sekolah sebagai suatu sistem sangat berkaitan erat dengan mutu sekolah, yakni proses belajar mengajar, kepemimpinan dan manajemen sekolah, serta kultur sekolah. Guru yang mendapatkan tugas tambahan untuk mengendalikan proses pembentukan kondisi kerja pelayanan masyarakat dalam bidang pendidikan di sekolah disebut sebagai kepala sekolah. Kepala sekolah bertugas merancang, merencanakan, menjalankan, mengawasi, mengorganisai, dan mengevasluasi segala hal yang berkaitan dengan pengolahan sarana, prasarana, personal, murid dan lingkungan sekolah, Ucapnya.

Masih Yaman mengatakan “Kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan mempunyai peran yang sangat besar dalam mengembangkan kualitas pendidikan sekolah mempunyai peran yang sangat besar karena kepala sekolah lebih dekat dan langsung berhubungan dengan pelaksanaan progam pendidikan dalam tiap satuan pendidikan. Dapat dilaksanakan atau tidaknya tujuan pendidikan sangat tergantung pada kecakapan dan kebijaksanaan kepala sekolah sebagai pendidik sekaligus pemimpin.
Fungsi leadership bagi seorang kepala sekolah harus dimaksimalkan guna melaksanakan serangkaian tugas dibawah naungannya. Seorang kepala sekolah yang selain memiliki kewajiban sebagai guru, juga harus dilengkapi dengan keterampilan leadership yang memadai. Karena baik buruknya suatu sekolah, sangat ditentukan oleh kemampuan kepala sekolah dalam mengelola setiap potensi yang ada di lingkungan sekolahnya. Potensi-potensi itu akan menjadi sesuatu kebaikan bila mana kepala sekolah menjalankan fungsi leadership-nya secara proporsional dan profesional, Ucap kormin Disdikpora kecamatan Jiput Yaman Setiaman MM. Pd.

Ketua K3s Kec. Jiput Astawi Menambahkan”Kegiatan ini kami lakukan bertepatan dengan ajaran baru penerimaan siswa siswi baru lantaran kepala sekolah adalah Pemimpin yang harus berkualitas ini akan sangat mempengaruhi keberhasilan pencapaian kualitas sekolah, sebab kepala sekolah sebagai pemimpin yang handal akan mampu mengelola secara keseluruhan jalannya proses segala kegiatan sekolah sehingga mempengaruhi secara konstruktif orang-orang yang berada dibawah tanggungjawabnya agar senantiasa berada pada track yang benar dalam memenuhi tujuan yang sudah direncanakan oleh sekolah. Pungsi kepala sekolah sebagai leadership tanpa menghilangkan rasa kekeluargaan dalam lingkungan sekolah, akan dapat memunculkan suasana sekolah yang kondusif dan mudah mencapai target serta tujuan yang diharapkan, Tutupnya.

(*/De)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *