Pandeglang-Globalmediatama.com, Banten Peduli Umat (BPU) Terus melaksanakan kegiatan Gerakan Jum’at Berkah (GJB), pada hari Jumat, 13 Agustus 2021 Pekan Ke 2. Berbagi 38 Sembako dan 65 Nasi Box untuk anak yatim, dhuafa dan Jompo, giat GJB kali ini bertempat di Aula kantor Desa, Surakarta, Kec. Pagelaran, Kab. Pandeglang, Banten.
Ketua BPU Irhan Nugraha mengatakan dalam keterangan tertulisnya
“Acara di hadiri sebanyak 35 orang dari masyarakat desa Surakarta yang berhak mendapatkan bantuan berupa 35 paket sembako dan 65 Nasi Box. Acara dimulai pada pukul 10.00 WIB s.d selesai. Acara diawali dengan sambutan dari Kepala Desa Surakarta, dilanjutkan sambutan dari perwakilan Kecamatan Pagelaran, acara di akhiri pembacaan do,a bersama dan penutup.
Acara dilanjutkan dengan pembagian Santunan uang tunai untuk 30 orang yatim dan lansiap, paket sembako dan nasi box kepada masyarkat desa Surakarta. Dengan Agenda kegiatan rutinan Jumat berkah ini bertujuan untuk membantu masyarakat desa Surakarta yang terkena dampak pandemi sekaligus sebagai kegiatan amal dalam mencari ridho Allah SWT.
Alhamdulilah atas izin Allah SWT acara selesai dengan sukses dan kondusif, sekaligus berpamitan kepada kepala desa surakarta dan tokoh masyarakat serta mendoakan kami agar terus berjuang dan istiqomah menjalankan kegiatan yang mulia ini.
Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh donatur dan relawan BPU yang tetap setia atas suport berbagi kebahagian bersama kami.
Semoga Allah SWT membalasnya dengan balasan yang lebih baik. Yakni jannatul firdiaus. Amin Ya Rabbal Alamin, Demikian Irhan nugraha mengatakan dalam keterangan tertulisnya. Red