Realisasikan DD 2024, Pemdes Sidang Sidorahayu Bangun Jalan Rabat Beton

Mesuji, — Dengan menggunakan Danaa Desa (DD) tahun 2024, Pemerintah Desa (Pemdes) Sidang Sidorahayu Kecamatan Rawajitu Utara, Kabupaten Mesuji merealisasikan beberapa pembangunan infrastruktur fisik diantaranya adalah pembangunan Rabat Beton.

Menurut Kades Sidang Sidorahayu Antok bahwa pihak aparatur desa dan masyarakat desa sidang Sidorahayu akan terus melakukan pembenahan yang lebih baik di bidang pembangunan khusus nya bidang infrastruktur jalan

“Khususnya di bidang pembangunan jalan Rabat Beton itu yang akan kita utamakan, karena untuk desa sidang Sidorahayu di saat musim hujan akses jalan susah untuk di lewati karena tanah disini tanah lumpur”, katanya.

Antok menjelaskan pembangunan jalan Rabat Beton tersebut anggaranya bersumber dari DD 2024, Terletak di Rk 03 Rt 03 Dengan panjang 195 Meter, lebar 1,5 Meter Ketebelan 0,15 Meter pagu anggaran Rp. 77.565.000 adapun Pelaksanaanya dengan cara swakelola.

“Alhamdulilah pembangunan jalan rabat beton sudah berjalan dengan sesuai harapan kita semua. Tanpa ada kendala apapun selama proses pengerjaan, dan harapan kita kedepannya untuk masyarakat bisa ikut serta merawat dan bisa merasakan manfaat nya dari bangunan jalan rabat beton ini”, harapnya.

Dempat terpisah Bejo (40) salah satu warga masyarakat Sidang Sidorahayu mengatakan sangat terbantu dengan ada nya akses pembangunan jalan Rabat Beton yang dibangun Pemerintah desa Sidang Sidorahayu, yang selama ini jalan tersebut rusak parah susah untuk di lewati oleh masyarakat kini tidak susah lagi karena udah di Rabat beton.

“Kami atas nama masyarakat mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi pemerintah Desa Sidang Sidorahayu atas pembangunan jalan rabat beton, Dengan ada nya bangunan jalan Rabat Beton kami tidak lagi merasa khawatir jalan di musim hujan ” tutupnya.
Laporan:Suryadi




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *