Personil Pra TMMD Ke-111 Kodim 0427/Way Kanan Bagikan Masker Gratis

 

Way Kanan – Lampung.
globalinvesyigasinews.com.

Penegakan disiplin protokol kesehatan Covid-19 tak hentinya dilaksanakan di sela-sela kegiatan Pra TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke- 111 Kodim 0427/Way Kanan di Kampung Negeri Batin Kecamatan Umpu Semenguk, mengingat kondisi pandemi Covid-19 hingga saat ini masih ada.

Sebagai salah satu tindakan guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, Prajurit TNI yang terlibat dalam kegiatan Pra TMMD ke- 111 mensosialisasikan bahwa betapa pentingnya mematuhi protokol kesehatan.

Tak hanya sosialisasi dan himbauan, bahkan personel Pra TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan, juga membagikan masker secara gratis kepada masing-masing warga yang ikut gotong royong membangun rumah warga. Kamis (3/6/2021)

Serda Edi Suryadi mengungkapkan, bahwa disiplin protokol kesehatan harus terus dilakukan, dengan menerapkan 5M yakni menjauhi kerumunan, menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker, dan mengurangi mobilitas. Terlebih kepada warga yang beraktivitas di luar rumah, diharapkan memakai masker.

Saat ini personel Pra TMMD Kodim 0427/Way Kanan membagikan beberapa masker secara gratis kepada warga Kampung Negeri Batin Kecamatan Umpu Semenguk, dan semoga kegiatan ini dapat diterima secara baik dan bermanfaat bagi warga setempat.

Sementara itu, Karsin warga Kampung Negeri Batin, Kecamatan Umpu Semenguk, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, di mana telah memperhatikan kondisi warga setempat, khususnya di masa pandemi Covid-19.

Menurutnya, program Pra TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan ini selain memberikan kegiatan pembangunan, ternyata juga selalu mengedepankan komunikasi dan silaturahmi bersama masyarakat, Semoga berjalan dengan baik dan lancar sesuai harapan bersama, tuturnya di akhir. (Rahmanglobalinvestigasi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *