Personel Koramil 05/Sail Turut Serta Hadir Laksanakan Gotong-royong di Wilayah Binaan
PEKANBARU-Walaupun masih di masa pandemi covid 19 masyarakat dan TNI AD khususnya personel Koramil 05/sail tetap bersemangat melaksanakan kegiatan gotong-royong dalam memperbaiki salah satu tempat ibadah yang bertempat di wilayah kawasan karlahut di seputaran Jalan Labersa,
Kamis (26/8/21)
Dalam kegiatan gotong-royong tersebut terpantau oleh awak media.Sertu Marhamudin bersama dengan Serma Afriadi sedang bersemangat membantu warga masyarakat untuk membuat adonan semen yang akan digunakan untuk membuat pagar musolah tersebut.sebagai sarana tempat ibadah warga masyarakat.
Pada saat ditanya oleh awak media Sertu Marhamudin Babinsa kelurahan Air Dingin ini mengatakan,”Daerah Labersa ini adalah kawasan rawan kebakaran dan wilayah ini adalah daerah pengawasan Koramil 05/sail.maka nya kami akan selalu hadir apa bila masyarakat nya ada kegiatan.sebab semuanya masyarakat di sini ikut terlibat juga menjaga karlahut di seputaran jln Labersa ini. Tutur sertu Marhamudin.
Masih di tempat yang sama Serma Afriadi menambahkan.apa yang sudah kita lakukan ini adalah bentuk kedekatan koramil 05/sail dengan masyarakat nya.
Sekalian komsos menyampaikan pesan Babinsa kepada warga untuk tetap menjaga (PROKES) dengan cara memakai masker mencuci tangan tetap jaga jarak menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. semua yang kita lakukan demi untuk menjaga masyarakat kita supaya tidak ada lagi warga kita yang tertular covid 19 dan Pekanbaru bebas covid 19.amin,”tutup Serma Afriadi.***