Pandeglang-Globalmediatama.com, Sebagaimana Program Pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah (Program Nawacita) yang menekankan agar pembangunan dilaksanakan secara optimal dari Desa dan juga untuk melaksanakan intruksi dari Jaksa Agung maka Kejaksaan Negeri Pandeglang pada hari Selasa 30 Agustus 2022 melalui Program Jaga Desa / Jaksa Masuk Desa (JMD) hadir di tengah-tengah Kepala Desa se Kecamatan Jiput untuk memberikan penerangan hukum, dan sosialisasi bpjs ketenagakerjaan bertempat di Aula Kantor Desa Sikulan. Hadir dalam acara tersebut Kepala kejaksaan negri kabupaten Pandeglang, Kepala cabang BPJS serang, Muspika Kecamatan Jiput Apdesi dan Seluruh kepala desa yang ada di kecamatan jiput serta BPD dan tokoh Masyarakat Desa Sikulan.
Kepala kejaksaan Negri Pandeglang Helena Octavianne, SH, MH. Mengatakan “Yang pasti ini saya datang ke Desa Sikulan Kecamatan Jiput sebelumnya kami sudah ada kerjasama MOU dengan BPJS Ketenagakerjaan tapi saya datang ke sini memperkenalkan adanya rumah restiratis justis yang mana di kejaksaan negri Pandeglang di sebutnya saung kerapihan, saung kerapihan ini pertama kali di resmikan oleh pak Kejati provinsi Banten Di Desa Ciinjuk, Alhamdulillah sampai saat ini sudah sekitar 130 Desa yang sudah ada rumah restorasi Justis, saya harap ke depan seluruh desa di kabupaten Pandeglang bisa memahami apa itu saung kerapihan karena itu tempat musyawarah dan mupakat sehingga permasalahan yang ada bisa di resmikan dulu di sana, ada juga tadi sedikit materi BPJS karena ada yang harus di lakukan oleh masyarakat atau pengusaha kepatuhan untuk membayar BPJs jadi kami satu satunya aparat penegak hukum yang punya kewenangan keperdataan membuat Mou dengan bpjs untuk mensosialisasika bpjs ketenagakerjaan, ini baru pertengahan insyaallah semua desa dari 362 desa se kabupaten Pandeglang kami akan masuk agar masyarakat memahami hadirnya kejaksaan, dan jika ada masyarakat menghubungi kejaksaan bisa melalui instagram facebook dan website serta melalui info layanan publik melalui no telepon 081286289979, Ungkap Helena.
BACA JUGA:
Polsek Jiput Berhasil Ungkap Sindikat Pencurian Ayam Bangkok, Ternyata Bermodus COD,,,!?
Bahwa Jaksa Masuk Desa merupakan bentuk kegiatan Jaga Desa yang akan dilaksanakan di seluruh Kabupaten Pandeglang secara bergilir dari desa Ke desa di masing-masing Kecamatan.
Sementara Apdesi Kecamatan Jiput H Jamaksari Mengapresiasi kedatangan Kepala Kejaksaan Negri Pandeglang ” Saya ucapkan Terimakasih banyak pada kejaksaan negri Pandeglang telah menyempatkan hadir ke desa Sikulan karena seumur hidup saya baru kali ini ke kedatangan Kepala kejaksaan masuk ke pedesaan ini sangat luar biasa, Tuturnya.
Ade/Red