Mesuji – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-28, Pemerintah Desa (Pemdes) Eka Mulya kecamatan Mesuji timur kabupaten Mesuji Lampung, menggelar acara istighosah dan pembacaan surat yasin.
Acara tersebut di gelar di Balai Desa setempat. Jumat (23/4/2021) malam.
Acara yang mengusung tema “SELAMETAN Desa Eka Mulya” tersebut dihadiri oleh Kasi PMD Kecamatan Mesuji Timur ( Hendra, S.T ) Kepala Desa Eka Mulya ( Khoirudin ), Ketua BPD beserta Anggota, , Pendamping Lokal Desa ( M. Imron Rosyadi ), Kyiai Suharto, Ustadz Ilyas Hambali, Perangkat Desa Eka Mulya, dan warga Desa Eka Mulya.
Acara peringatan hari ulang tahun ini berbeda dari tahun tahun sebelumnya karena berlangsung ditengah tengah kebijakan pemerintah yang membatasi kegiatan sosial masyarakat karena pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang masih melanda negeri ini. Oleh karena itu, kegiatan berlangsung dengan mengikuti protokol kesehatan yang dilakukan pemerintah seperti pembatasan jumlah peserta dan memakai masker.
Kepala Desa Eka Mulya Khoirudin dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh warga atas partisipasi dan semangat gotong royong nya sehingga dapat terlaksana acara pada malam hari ini
“Atas nama pribadi, keluarga dan pemerintahan kami mengucapkan selamat menyongsong Idul Fitri 1442 Hijriah bagi kita sekalian, semoga Allah SWT senantiasa menerima amal ibadah kita.
Semoga kita akan dipertemukan lagi dengan Ramadhan yang akan datang. Tak lupa kepada kita sekalian untuk mari bersama bahu membahu serta bergandengan tangan membangun optimisme dalam menghadapi situasi di tengah pandemi Covid-19 ini, selalu patuhi protokol kesehatan yang telah di tetapkan oleh pemerintah seperti Menjaga jarak rajin mencuci tangan dan selalu memakai masker, dan mari kita berdoa bersama sama semoga pandemi ini segera berakhir” Jelas Khoirudin.
Acara tersebut berjalan dengan lancar dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Desa Eka Mulya dan dilanjutkan dengan makan malam bersama.(Suryadi)