Penyaluran Bantuan Berupa Beras Untuk Warga Isoman, Dan Pembagian Masker

 

Lebak-Globalmediatama. Com, Sehubungan dengan adanya warga masyarakat desa marga wangi kecamatan Leuwidamar kabupaten lebak provinsi banten, yang terpapar virus Covid 19, dan menjalani isolasi mandiri (isoman), yang berada di wilayah hukum Polsek Leuwidamar.

Akp.Aam marto.S,sip.M,pd Kapolsek leuwidamar, telah menugaskan personilnya yaitu: iptu Kanapi Kanit Sabhara, dan Bripka Febi.k bhabinkamtibmas desa marga wangi, untuk menyalurkan bantuan sosial berupa beras, kepada warga masyarakat yang sedang isolasi mandiri(Isoman), dan kegiatan membagikan masker kepada warga masyarakat desa marga wangi.

kegiatan penyaluran bantuan sosial berupa beras, dan pembagian masker tersebut, didampingi oleh: Serka Hendrawan Bhabinsa desa marga wangi, dan Yadi Hermansyah sekretaris desa marga wangi, beserta Ujang kaur keuangan desa marga wangi, kamis (15/07/2021)

Penyaluran bantuan sosial berupa beras tersebut, telah diberikan kepada:

Siti Nurlina yang beralamat di kp.sawah RT.001 RW.002 desa marga wangi kecamatan Leuwidamar kabupaten lebak.

Dengan adanya santunan beras yang di peruntukan untuk warga masyarakat yang sedang melakukan isolasi mandiri tersebut, semoga dapat membantu meringankan beban, karena tidak ada nya aktifitas yang dapat di lakukan selama menjalani isolasi mandiri(isoman).

Di samping menyalurkan bantuan sosial berupa beras, sekaligus membagikan masker kepada warga masyarakat desa marga wangi, dan tak lupa selalu memberikan himbauan kepada seluruh warga masyarakat desa marga wangi untuk selalu memperhatikan dan menerapkan disiplin protokol kesehatan (prokes) yang 5M, diantaranya yaitu:

Memakai masker,
Mencuci tangan di air mengalir,
Menjaga jarak,
Menghindari kerumunan,
Mengurangi mobilitas.

Hal ini dilakukan guna mencegah dan memutus, penyebaran wabah virus Covid 19,
Sesuai perda Bupati Lebak,No.01 tahun 2021, tentang penanggulangan Covid 19, serta mematuhi peraturan PPKM Darurat.

Dengan adanya kesadaran warga masyarakat, selalu mentaati dan disiplin protokol kesehatan, di harapkan juga dapat menekan angka, yang terkena paparan virus Covid 19.

Dalam melaksanakan kegiatan tersebut berjalan dengan lancar,aman dan kondusif.

(ALFIAN)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *