Pantai Lagundi Carita Dan Sekitarnya Mulai Ramai Di Kunjungi Wisatawan

 

Pandeglang-Globalmediatama.com,
Objek wisata Pantai Lagundi Carita dan sekitarnya kembali ramai dikunjungi wisatawan terutama di hari libur akhir pekan. Keramaian tersebut mulai muncul sejak tiga minggu yang lalu.

Pantauan Awak Media, Sejumlah rumah makan dan lokasi wisata, baik pantai yang terbuka umum maupun hotel-hotel, tampak mulai ramai para wisatawan lokal dan luar kota. Kabanyakan mobil pelat B asal Jakarta yang datang, terutama akhir pekan.

Humas Komunitas Peduli wisata Carita, Azza saat di hubungi mengatakan, “Untuk situasi kawasan Wisata Pantai Carita.pada weekend ini untuk perlonjakan pengunjung wisata Pantai Carita lumayan meningkat dari sebelumnya.Pantai begitu rame,dan situasi jalan raya Pantai Carita pun lumayan padat untuk kendaran roda dua maupun roda empat nya. Mungkin warga juga mulai jenuh, sudah lama mereka ingin main ke pantai, Hanya itu yang saya dapat sampaikan untuk laporan atau info sekilas wisata pantai Carita, ungkapnya.

Sementara pengelola wisata Pantai Lagundi Masrip Mengatakan “Para wisatawan yang datang ke Carita mulai ramai sekitar tiga pekan lalu “Kira-kira tiga mingguan lah mulai ramai. Alhamdulillah, mudah-mudahan bisa terus ramai seperti sekarang Warga di sini juga lumayan bisa jualan lagi,” ujarnya.

Dia berharap wisatawan ke Carita kembali normal seperti biasa. Dia juga berharap Covid-19 segera hilang sehingga tidak mengkhawatirkan bagi warga sekitar dengan ramainya para wisatawan.

Jajaran Polsek Carita Polres Pandeglang, Polda Banten, melakukan pengamanan di sepanjang jalur menuju tempat wisata maupun tempat-tempat keramaian yang ada di wilayah hukum Polres Pandeglang “Karena biasanya pada akhir pekan, banyak masyarakat yang memanfaatkan waktu untuk berlibur,” Ungkap Iptu H Dadan, Kapolsek Carita.

Dia mengatakan, kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan memberikan himbauan kepada masyarakat dan wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata, agar senantiasa patuh prokes sehingga pengunjung tetap terhindar dari bahaya covid-19, Pungkasnya.

Ade m




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *