Membaur Bersama Warga Dalam Pembuatan Talud Irigasi
Sragen, Pelaksanaan Karya Bakti bersama masyarakat merupakan salah satu wujud nyata dan peran aktif serta sumbangsih TNI khususnya aparat kewilayahan kepada rakyat di daerah, sehingga kemanunggalan TNI-Rakyat tetap terjaga.
Seperti yang dilakukan Sertu Sriyatno Babinsa Ds Purworejo Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen melaksanakan Kegiatan Karya bakti pembuatan Talud sepanjang 100 meter di Dk Kobar Ds Purworejo yang menggunakan Anggaran Dana Desa, Selasa ( 01/08/2023 )
Sertu Sriyatno mengatakan bahwa selaku Babinsa tentunya kita akan selalu turun ke lapangan guna membantu warga dalam penggarapan talud, dengan harapan warga menjadi semangat sehingga pengerjaannya pun akan cepat selesai.
“ Dalam upaya meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi masyarakat Desa Purworejo dalam meningkatkan surplus hasil pertanian perlu sarana jalan transpotasi untuk sarana pengangkutan hasil panen dan irigasi memadai “ ucap Babinsa.
“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat warga dalam membangun lingkungannya agar lebih baik dan maju sekaligus menjadi sarana untuk mewujudkan kebersamaan antaraTNI-Rakyat sehingga tercipta hubungan yang positif dalam mengoptimalkan kegiatan Binter.” tutur babinsa
Masih di lokasi pembangunan talud, kepada aparat Babinsa, Bp. Pono (45) selaku tokoh masyarakat yang juga hadir ikut dalam kegiatan ini mengatakan, mewakili warga masyarakat kami mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang selama ini selalu bersama-sama kami setiap ada kegiatan.
(Agus Kemplu)