Kekompakan Prajurit TNI dan Warga Saat Merakit Besi Untuk Tiang Beton

*Kekompakan Prajurit TNI dan Warga Saat Merakit Besi Untuk Tiang Beton*

WAY KANAN -LAMPUNG.
globalinvestigasinews.com

Pelaksanaan program Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 0427/Way Kanan yang dilaksanakan di Kampung Negeri Batin Kecamatan Umpu Semenguk Kabupaten Way Kanan telah memasuki hari ke-7. Senin (7/6/2021).

Dihari Ke-7 ini, Personel Pra TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan melanjutkan pengerjaan perehaban Masjid Nurul Hidayah di Dusun Srijaya Mulya Kampung Negeri Batin. Terlihat kekompakan Anggota Kodim 0427/Way Kanan dibantu warga bersama-sama merakit besi yang akan digunakan untuk tiang beton Masjid Nurul Hidayah tersebut.

Serka Dian salah satu anggota yang sedang melaksanakan satgas Pra TMMD ke-111 mengaku senang akan bantuan warga sekitar Masjid Nurul Hidayah ini. Warga sangat senang dengan Program Pra TMMD ini dan semangat gotong royong mereka juga sangat tinggi, sehingga bisa meringankan pekerjaan perehaban Masjid Nurul Hidayah ini.

“Seluruh Personel Pra TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan bekerja keras semaksimal mungkin untuk bisa menyelesaikan Renovasi Masjid Nurul Hidayah sesuai batas waktu yang telah ditentukan’’. Ungkap Serka Dian.

“Kami mohon doa dan dukungan serta kerja samanya dengan warga untuk saling membantu dalam menyelesaikan pengerjaan perehaban Masjid Nurul Hidayah ini supaya bisa secepatnya selesai’’. Tutupnya (Rahmanglobalinvestigasi)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *