Mesuji– Melalui persaingan yang sangat alot, akhirnya Karno Suko dipercaya oleh warga Desa Gedung Mulya sebagai Kepala Desa enam tahun kedepan.
Karno Suko terpilih sebagai Kepala Desa setelah unggul dari Dua calon saingannya yaitu Harsono yang merupakan calon incumbent dan Moh.khoirul Nasikin yang ikut bertarung pada PILKADES tahun ini.Senin (1/11/2021)
Berikut hasil Lengkapnya masing-masing perolehan suara dari 3 Calon Kepala Desa Gedung Mulya
Nomor urut 1 Harsono : 328 Suara
Nomor urut 2 Moh.Khoirul Nasikin :233 Suara
Nomor urut 3 Karno Suko. :547 Suara
Suryadi selaku ketua panitia Pilkades desa gedung Mulya mengatakan bahwa desa gedung Mulya memiliki DPT : 1327
Surat suara yang Sah berjumlah :1108
Surat suara yang rusak/ tidak sah berjumlah : 11
Total Surat suara sah dan tidak sah berjumlah 1.119
“Sesuai hasil rekapitulasi penghitungan suara dalam Pilkades Gedung Mulya Karno Suko mendapatkan suara terbanyak, Unggul dari dua calon kepala desa lainnya” kata suryadi
Suryadi juga menjelaskan Meski persaingan perolehan suara tergolong ketat untuk 3 pasangan calon, namun bisa dipastikan Pemilihan Kepala Desa tetap berjalan lancar dan aman di semua TPS
“Alhamdulillah proses pemungutan suara di tiga TPS berjalan tertib, lancar dan aman, Keamanan dan ketertiban juga tak lepas dari peran aparat pemerintah yang mengawal langsung alur pemilihan kepala desa di desa gedung Mulya ini” pungkasnya.
Laporan. : Suryadi
Editor. : Suryadi