LEBAK BANTEN, GLOBALMEDIATAMA.COM- Seperti diketahui bersama,Pandemi Covid 19 belum berakhir, Satbinmas Polres Lebak, melaksanakan Sosialisasi Percepatan Vaksinasi Covid 19 Tingkat Sekolah Dasar.
Kali ini, vaksinasi digelar di Sekolah Dasar Mardi Yuana Rangkasbitung.
Pada hari Rabu (12/01/2022).mulai dari pukul 09:00 wib s/d selesai.
Kapolres Lebak, AKBP. Teddy Rayendra SIK, M.I.K, Melalui Kasat Binmas AKP Wawan Suhawan, menerangkan bahwa “benar Satbinmas Polres Lebak, Polda Banten,saat ini terus melaksanakan Sosialiaasi Percepatan Vaksin Covid 19 tingkat Sekolah Dasar (anak), diantaranya di SD Mardi Yuana Rangkasbitung ini” jelas wawan
Wawan pun menjelaskan bahwan Sanya vaksinasi ini sangat penting untuk kesehatan.
“Kesehatan masyarakat selalu menjadi prioritas Pemerintah, dalam penanganan Covid-19 di Indonesia. Vaksinasi yang menjadi salah satu upaya menguatkan imunitas masyarakat terus digaungkan Pemerintah dan kami selaraskan dengan pelaksanaannya di lapangan. Pemerintah telah melakukan vaksinasi secara bertahap kepada kelompok tenaga kesehatan, lansia, dewasa, ibu hamil, remaja, hingga kini diperluas kepada kelompok anak-anak usia 6 sampai 11 tahun” Ungkap Wawan
Dalam kesempatan ini,Kepala Sekolah SD Mardi Yuana Rangkasbitung,Bapak Y.FR.Sumarno Spd menyatakan bahwa
” Kami Siap untuk mendukung program pemerintah khususnya di Wilayah Hukum Polres Lebak, Polda Banten, dalam percepatan dan pencegahan covid-19, dan jumlah Siswa/i yang ada di SD Mardi Yuana ini,Sebanyak 151 Siswa dari Mulai Kelas 1 s/d Kelas 6″ jelas Sumarno.
Sementara ìtu Kasi Humas Polres Lebak IPTU Jajang Junaedi, menambahkan ” Sengaja Pihak Polres yang dilaksanakan oĺeh Satbinmas Polres Lebak, mengadakan Sosialisasi percepatan Vaksinasi Covid 19, terlebih dahulu ke Tingkat Sekolah Dasar ( anak), untuk lebih memaksimalkan Percepatan Vaksinasi covid-19, dan memberi pemahaman terhadap anak supaya tidak takut dan mau di Vaksin” Jelas jajang
“Dalam Pelaksanaan Kegiatan ini tetap Mematuhi Protokol Kesehatan (PROKES), sehingga kegiatan vaksinasi berjalan dengan lancar dan sukses, meskipun tidak sedikit yang masih merasa takut bahkan sampai menangis tapi akhirnya berhasil di suntik juga”, Tutup Jajang pada awak media
ALFIAN