Pandeglang-Globalmediatama.com, Untuk mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Jiput Polres Pandeglang Polda Banten agar tetap kondusif, Bripka Hendra Kanit Provos dan Bripka Mustakim Kanit Imtelkam polsek Jiput Jalin silaturahmi Sambangi Tokoh Agama Arfan Bahrudin Pengasuh Pondok Pesantren Al-Kallam Desa Banyuresmi Kecamatan Jiput Kabupaten Pandeglang Banten.
Masih di suasana Idul fitri Personil polsek Jiput tidak henti-hentinya menjaga situasi Kamtibmas agar wilkum polsek Jiput selalu kondusif. 22/4/2024
Situasi kamtibmas yang kondusif ditengah masyarakat menjadi tanggung jawab bersama yakni aparat keamanan, tokoh masyarakat, dan tokoh agama salah satu yang menjadi panutan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
Untuk menjaga keamanan dan menjalin silaturahmi Polri dan masyarakat, Kapolsek Jiput melalui Kanit Provos Polsek Jiput Bripka Hendra dan Kanit intel polsek Jiput Bripka Mustakim menyambangi tokoh agama usai sholat duhur.
Kanit Intelkam Polsek Jiput yang baru masuk bertugas 4 hari yang lalu Bripka Mustakim sebelumnya mengenalkan diri serta mengajak tokoh agama untuk terus turut serta menciptakan situasi aman dalam lingkunganya dan mewujudkan Situasi aman serta menolak berita bohong / hoax dan ujaran kebencian dan saling menjaga toleransi antar Suku, Agama, Ras, dan Antar golongan.
Sementara Pengasuh pondok pesantren Al-Kallam Kiyai Arfan Bahrudin Tokoh Agama Kabupaten Pandeglang menyambut baik kedatangan Kanit Provos dan kanit intelkam polsek Jiput untuk bersilaturahmi ke pondok pesantren Al-kallam.
(*/De)