Diduga Dana Desa Kolelet Tidak Transparan, Spanduk Infografis APBDes Tahun 2024 Tidak Terpasang

Pandeglang, – Globalmediatama.com,- Sebagai salah satu bentuk transparansi Publik tentang pengelolaan keuangan desa tentang pelaksanaan Anggaran Pendapat dan Belanja Desa (APBDes) dan Realisasi dengan memasang spanduk info grafis tentang ringkasan APBDes Tahun 2024.

Pemasangan Banner Infografis sudah diatur oleh Permendes Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Dana Desa salah satu nya dalam mendukung program pemerintah dalam hal transfaransi sesuai keterbukaan informasi publik(KIP).

Tapi hal itu tidak dilakukan Rasim Kepala Desa Kolelet Kecamatan Picung Kabupaten Pandeglang, untuk pemasangan Spanduk Infografis Realisasi pelaksanaan APBdes Tahun Anggaran 2024 faktanya tidak terpasang di Kantor Desa

Diduga Rasim selaku Kepala Desa Kolelet menutup nutupi agar masyarakat dan sosial control tidak dapat melihat secara jelas uraian singkat APBDes Alokasi Dana Desa(ADD), Dana Desa (DD) tahun 2024 di Desa Kolelet

Jum’at (02/08/2024) Saat media berkunjung kekantor Desa Kolelet, Rasim tidak berada dikantor desa, terlihat ada beberapa perangkat desa serta Ketua BPD yang sedang bertugas dikantor Desa Kolelet

Saat media mempertayakan terkait dimana keberadaan Kades? Jawab Perangkat Desa, bahwa kades hari ini ada di Kantor Kecamatan,” Ujar salah satu perangkat Desa Kolelet

Terkait Spanduk infoGrafis APBdes tahun 2024 Desa Kolelet yang Tidak terpasang, salah satu perangkat Desa menyebutkan bahwa tadinya ada di depan pak, mungkin lepas atau copot,” katanya

Lebih lanjut Prades Menjelaskan, kalau ini rehab Kantor Desa, dan anggarannya bersumber dari Banprov tahun 2024.

Namun saat media mempertanyakan Papan Informasi Pekerjaan (PIP) kegiatan Rehab Kantor Desa, sangat disayangkan Papan Informasi Pekerjaan baru di pasang oleh salah satu Prades Kolelet

Sementara itu, Rasim Kepala Desa Kolelet saat di konfirmasi media melalui pesan whatsApp mengatakan, bahwa untuk Papan Informasi APBDes dari awal tahun juga sudah terpasang kang, mungkin kebetulan pas akang lewat lagi gak terpasang karena lepas

“Dari awal tahun juga sudah terpasang kang, mungkin kebetulan pas akang lewat lagi gak terpasang karena lepas,” kilahnya melalui pesan whatsApp pribadinya

@ di




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *