Pandeglang-Globalmediatama.com, Bantuan langsung tunai melalui dana desa (BLT-DD) adalah salah satu bantuan yang diberikan bagi warga yang kurang mampu. Hal ini telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Citaman, Kecamatan Jiput pada hari Sabtu 15 Juni 2024 bertempat di Aula Kantor Desa Citaman, Kec. Jiput Kabupaten Pandeglang. Bukan hanya BLT DD yang di salurkan juga insentif semua erte erwe, linmas, Guru ngaji, kader posyandu Kegiatan ini pun diikuti oleh para masyarakat yang akan menerima bantuan serta di Saksikan Oleh BPD serta didampingi oleh Perangkat Desa turut membantu dalam proses penyaluran Dananya.
Pj Kepala Desa Citaman Mahmud mengimbau kepada Keluarga Penerima Manfaat yang menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD), agar menggunakan bantuan tersebut untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari bukan untuk hal yang tidak bermanfaat. Bantuan Langsung Tunai yang berjumlah Rp. 900.000,- ini diharapkan dapat membantu perekonomian Keluarga Penerima Manfaat mulai dari memenuhi kebutuhan makan, dan hal yang sangat penting lainnya.
Pemberian uang tersebut ditujukkan kepada keluarga yang kurang mampu didesa yang bersumber dari dana desa untuk mensejahterakan masyarakat dalam hal mencukupi kebutuhan sehari – hari. Karena menolong masyarakat merupakan tugas kemanusiaan yang harus dan wajib dilaksanakan apalagi oleh aparat Pemerintahan selaku wakil rakyat demi terciptanya kesejahteraan sosial.
(*/De)