Camat Jiput Pantau Langsung Penyaluran BLT-BBM Tahun 2022
Pandeglang-Globalmediatama. Com, Camat Jiput, Muslim Taufik memantau langsung kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT-BBM) tahun 2022 di halaman Kantor Kecamatan Jiput.
Jum,at (16/9/2022).
Pemantauan langsung yang di lakukan Camat Jiput bertujuan untuk memastikan penyaluran BLT BBM berjalan dengan lancar dan tertib. Hal ini seperti yang disampaikan Camat Jiput Muslim Taufik saat memantau langsung pembagian BLT di Wilayahnya.
“Hari ini kami ingin memastikan proses pembagian BLT BBM berjalan dengan lancar dan tertib. Saya berharap bantuan ini di gunakan dengan sebaik baiknya untuk kebutuhan sehari hari ” Ucapnya.
Total ada sebanyak 1924 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT BBM yang tersebar di 13 Desa se-Kecamatan Jiput. Dilaksanakan sehari ini Jum,at 16/9
“Untuk menghindari kerumunan pembagian BLT ini di bagi 5 titik yaitu Di Desa Sukacai, desa Sukamanah, Desa Sikulan, Desa Pamarayan dan Banyuresmi.
Camat jiput Didampingi oleh Forum Pimpinan Kecamatan (Forpimcam) Jiput, serta kepala desa, Kapolsek Jiput AKP. H Dadan Hamdani, Bhabinsa koramil 0112/Jiput.
Orang nomor satu di Kecamatan Jiput tersebut berpesan, bantuan yang diberikan oleh pemerintah dalam bentuk uang tunai kepada masyarakat agar dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kebutuhan keluarga mereka.
“Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat bagi bapak-ibu penerima semuanya. Mari digunakan untuk kebutuhan pokok keluarga. Jangan dibuat yang lain-lain,” himbau Camat Muslim kepada penerima BLT BBM karena dampak kenaikan BBM tersebut.
Disampaikan Camat Muslim, bantuan BLT BBM ini merupakan salah satu program penebalan bantalan sosial yg diberikan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia bekerja sama dengan PT Pos Indonesia sebagai mitra penyalurnya. Tujuannya adalah untuk meringankan beban masyarakat dampak dari kenaikan harga BBM.
Sebagai informasi, besaran BLT BBM yang diterima oleh KPM pada penyaluran kali ini adalah Rp. 300.000. Dalam pelaksananya kali ini juga diberikan bantuan sosial tunai sembako alokasi September sebesar Rp. 200.000. Sehingga total KPM menerima bantuan (bulan ini) adalah sebesar Rp. 500.000.
(De/Red)