Pandeglang- Globalmediatama. Com, Dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19, Bhabinkamtibmas Polsek Jiput gelar patroli dialogis di wilayah binaannya di Desa Sukamanah, Kecamatan Jiput
Kamis (30/12/2021).
Pada kegiatan patroli dialogis ini, Bhabinkamtibmas Bripka Harris bersama Kepala Desa Sukamanah H Aan Awaludin serta Masyarakat Desa Sukamanah, Bripka Harris Mengajak warga binaanya di malam pergantian tahun baru ini mengajak warga agar tetap di rumah.
.”Kegiatan ini kita lakukan dengan maksud dan tujuan mengajak warga menjelang malam pergatian tahun baru untuk tidak mengadakan pesta kembang api atau petasan, menghindari kerumunan, wajib memaki masker apabila keluar rumah dan lebih baik di rumah saja bila tidak berkepentingan.
Lanjutnya “Diharapkan di masyarakat semakin meningkatkan kepercayaan untuk kesadaran melaksanakan kegiatan Perayaan Tahun Baru di rumah saja serta meningkatkan Kamtibmas yang aman dan kondusif,”
Sementara Kepala Desa Sukamanah H Aan Awaludin menyambut baik mengucapkan Terimakasih pada polsek Jiput Polres Pandeglang Di malam pergantian tahun baru bahwa Bhabinkamtibmas terus hadir di desanya.
“Terimakasih pada Bhabinkamtibmas polsek jiput yang telah hadir di desa ini menghimbau warga desa Sukamanah untuk tetap merayakan tahun baru di rumah karena memang merayakan tahun baru di rumah itu lebih maslahat, kumpul dengan keluarga dan tetangga, lebih baik lagi jika kita beribadah dan berdoa,a bersama agar tahun ke depan lebih baik lagi serta pirus Covid segera hilang dari negara yang kita cintai ini, pungkasnya.
Ade/Red