Banjarnegara,GlobalInvestigasinewd.com; (13/07/2021),- Dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke-61 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini XXI Tahun 2021 Kejaksaan RI beserta seluruh jajaran baik pada Kejaksaan Agung maupun Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri se-Indonesia melaksanakan kegiatan Bakti Sosial secara serentak pada hari ini selasa tanggal 13 Juli 2021. Pelaksanaan kegiatan Bakti Sosial secara serentak tersebut Kejaksaan Negeri Banjarnegara tidak luput mengambil bagian dengan membagikan sembako berupa 1 ton beras dan 300 paket sembako kepada warga yang kurang mampu dan terganggu mata pencaharian karena terdampak pandemi covid-19, kegiatan baksos yang dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Kepala Seksi Intelijen Kejari Banjarnegara selaku Ketua Panitia Hari Bhakti Adhyaksa pada Kejaksaan Negeri Bajarnegara Tahun 2021 Yasozisokhi Zebua, SH menyampaikan pembagian sembako ini sebagai bentuk kepedulian Kejaksaan RI kepada masyarakat dimasa pandemi dan masa pemberlakukan PPKM Darurat dimana membuat banyak masyarakat kesusahan dalam memenuhi kebutuhannya, masyarakat sangat terbatas dalam mencari kebutuhannya akibat adanya pembatasan pembatasan yang diberlakukan dimasa pandemi maupun dimasa pemberlakukan PPKM Darurat saat ini.
Sebanyak 30 s/d 50 kepala keluarga setiap desa di 7 (tujuh) Desa yakni Desa Cendana (Kecamatan Banjarnegara), Desa Gembongan (Kecamatan Sigaluh), Desa Twelagiri (Kecamatan Pagedongan), Desa Petambakan (Kecamatan Madukara), Desa Gemuruh (Kecamatan Bawang), Desa Pagedongan (Kecamatan Pagedongan) dan Desa Pekandangan (Kecamatan Banjarmangu) menjadi sasaran Bakti Sosial Kejari Banjarnegara yang dilaksanakan oleh 5 (lima) tim yang telah dibagi tugas yakni Tim Kajari, Tim Kasi Intel, Tim Kasi Pidum, Tim Kasi Pidsus dan Tim Pembinaan, Datun dan BB menuju masing masih desa yang telah ditentukan untuk membagikan beras dan tambahan sembako berupa minyak goreng, mie instan, gula, kopi, teh, kecap, dan kebutuhan kebutuhan lain kepada warga desa, dengan bervariasi jumlah warga disetiap desa mengingat sasaran hanya kepada warga tidak mampu dan terdampak pandemi covid-19.
Ketua HBA Kejari Banjarnegara Yasozisokhi Zebua, SH menambahkan, selain kepada warga desa, Kejari Banjarnegara juga membagikan beberapa paket sembako kepada ibu ibu penjual sayur keliling, penjual bakso keliling, penyapu jalan, pak ogah penjaga persimpangan jalan, tukang becak dayung, tukang tambal ban, dan warga kurang mampu lain yang ditemukan di sepanjang jalan yang dilalui tim dari Kejari Banjarnegara sambil memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait pemberlakukan PPKM Darurat dan mengimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Secara jumlah atau nilai tentu tidak seberapa, namun kiranya sembako ini mudah mudahan dapat bermanfaat bagi warga yang menerima.
Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini XXI Tahun 2021 Kejaksaan Negeri Banjarnegara juga membagikan sembako kepada pegawai, staf, honorer, security dan clening service di lingkungan kantor Kejari Banjarnegara yang diserahkan secara simbolis oleh Kepala Kejaksaan Negeri Banjarnegara sebagai bentuk kepedulian institusi kepada pegawai.
*Global*