KABUPATEN MAMASA MENERIMA SECARA SIMBOLIS BANTUAN DANA SIAP PAKAI UNTUK STIMULAN RUMAH RUSAK AKIBAT GEMPA MAJENE-MAMUJU 6.3 SR

KABUPATEN MAMASA MENERIMA SECARA SIMBOLIS BANTUAN DANA SIAP PAKAI UNTUK STIMULAN RUMAH RUSAK AKIBAT GEMPA MAJENE- MAMUJU 6.3 SR

Sulbar Mamasa- globalinvestigasinews.co id ,Pasamboan pangloli salah satu pengawai Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mamasa provinsi sulawesi Barat mewakili Bupati Mamasa untuk menghadiri langsung Penyerahan Dana Siap Pakai untuk Stimulan Rumah Rusak dalam Rangka Percepatan pelaksanaan Pembangunan Rumah yg terkena dampak akibat bencana Gempa Bumi Majene- Mamuju 6,2 SR yang terjadi pada tanggal 15 januari 2021 jam 02:28:12 Wita yang berlokasi 2.98 LS,118.94 BT ( 6 KM Timur Laut Majene – Sulbar) oleh kepala BNPB RI Letjen TNI Doni Munardo.pada hari senin 24 Mei 2021

Saat media ini konfirmasi langsung Pasamboan pangloli salah satu pengawai BPBD kabupaten mamasa melalui telepon selulernya HP “mengatakan khusus kabupaten Mamasa yang terdata mendapatkan bantuan sekitar 570 Rumah yang total dana bantuan Sembilan milyar empat ratus dua puluh juta rupiah ( Rp.9.420.000.000.)untuk rumah yg terkena dampak Bencana Akibat gempa Majene- Mamuju dengan rincian Yaitu Rumah yg Rusak Ringan sebanyak 422 unit x Rp.10.000.000 , Rusak Sedang sebanyak 98 unit x Rp.25.000.000 dan Rusak Berat sebanyak 50 unit x Rp.50.000.000 dimana yang terdampak di kabupaten Mamasa hanya ada dua kecamatan yaitu kecamatan Tabulahan dan kecamatan Aralle kabupaten Mamasa provinsi sulawesi Barat”.ungkapnya

Tentu kita patut bersyukur atas bantuan yg diterima oleh Masyarakat kabupaten Mamasa yg terkena dampak bencana gempa bumi ini adalah bentuk kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah dengan Pemerintah Pusat.,Semoga Kehadiran Pemerintah ditengah- tengah Masyarakat yang terdampak bencana gempa bumi betul- betul dirasakan manfaatnya atas bantuan ini .

Pasamboan pangloli mengatakan Atas nama Pemerintah Kabupaten Mamasa mengucapkan terimakasih yang sebesar- besarnya kepada Pemerintah Pusat yang sudah membantu dan meringankan beban Masyarakat yang ada di dua kecamatan kabupaten Mamasa yang berdampak gempa majene- mamuju,Semoga dengan bantuan ini,membuat kami semakin Semangat dan Optimis untuk Bangkit dari Bencana Gempa Bumi. Mohon doa nya selalu untuk kabupaten Mamasa provinsi Sulawesi Barat agar Bisa segera pulih serta selalu dalam Lindungan Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa.tutupnya

-Rus ginews




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *