Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia RT 016 Kelurahan Ogan Baru Gelar Perlombaan Gaple

Palembang- Globalmediatama.com-malam, suasana nampak penuh semangat dan kebersamaan. Panitia menerapkan beberapa aturan yang harus dipatuhi peserta lomba gaple, agar berjalan tertib. Palembang (17/08/2024)

Ketua RT 016 Kelurahan Ogan Baru  Kecamatan kertapati. ( Edi Masruddin ). menggelar pertandingan gaple yang dimana kegiatan ini merupakan rangkaian dari semarak Hari Ulang Tahun Ke – 79 Kemerdekaan Republik Indonesia dan Kegiatan ini diikuti oleh panitia dan warga yang bertempat di Jalan utama RT 016 Kelurahan Ogan Baru. Kecamatan Kertapati.Palembang Sumatera Selatan .

Perlombaan gaple merupakan permainan tradisional yang telah menjadi bagian dari budaya Indonesia. Permainan ini membutuhkan ketangkasan dalam berfikir sehingga dapat melatih setiap individu dalam mengambil keputusan dan kerjasama tim.

Permainan gaple dibutuhkan ketangkasan dalam berfikir dan menyusun strategi sehingga dapat mempertajam tingkat pengambilan keputusan dan kerjasama tim mencapai kemenangan.

Lomba gaple untuk mempertahankan tradisi dan permainan lokal dalam budaya. Acara semacam ini, tidak hanya memberi hiburan dan kesenangan. Akan tetapi, juga menjadi wadah untuk memupuk rasa persatuan dan kebersamaan,” ungkapnya

Edi Masruddin menuturkan bahwa Lomba-lomba tersebut, diadakan atas inisiatif warga. Meski diadakan cukup sederhana, tapi ini membuktikan rasa syukur warga atas kemerdekaan.

“Lomba ini bukan ajang untuk mencari siapa yang menang, namun sebagai sarana untuk berkomunikasi dan silaturahmi antar warga. Mengingat, setiap warga ada kesibukan masing-masing. Dengan adanya lomba ini, warga bisa kumpul dan silaturahmi,” pungkasnya.

Ketua RT 016 Kelurahan Ogan Baru Kecamatan Kertapati ( Edi Masruddin ).juga mengucapkan apresiasinya kepada panitia yang telah menyiapkan dan berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan lomba gaple ini. “Terimakasih kami ucapkan kepada petugas yang selalu menunjukkan komitmen nyata dalam menyemarakkan kemerdekaan RI ke-79,” jelasnya.

(*/Sarwani)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *