Pemdes Beserta Masyarakat Bojongmenteng Mengundang Putra Almarhum ABUYA Dimyati Pandeglang di Acara Istigosah Kubro
Lebak-Banten, Globalmediatama.com – Sebagai bukti kecintaan terhadap agama Islam, Pemerintah Desa Bojongmenteng, kecamatan Leuwidamar kabupaten Lebak-Banten bersama – sama masyarakat, adakan perayaan dalam menyambut tahun baru Islam, yang jatuh pada hari Rabu tanggal 19 Juli 2023 M, yang dalam kalender Hijriyah yaitu 1 Muharram 1445 H.
Acara istikosah kubro atau Perayaan sambut tahun Baru Islam ini, dengan mengundang Abuya Abdul Azis/Abuya Ade Cidahu, putra dari Almarhum ABUYA Dimyati Pandeglang, sekaligus yang mengisi dan memimpin di acara tersebut, bertempat di terminal kp. Ciboleger, Desa Bojong Menteng kecamatan Leuwidamar kabupaten Lebak-Banten. Pada Selasa malam (25/7/2023). Pukul 20.00 WIB sampai dengan selesai.
Hadir dalam acara tersebut, ABUYA Abdul Aziz / ABUYA Ade Cidahu Putra Almarhum ABUYA Dimyati Pandeglang beserta santri, sekretaris Kecamatan Leuwidamar Agung Nugraha,S.K.M, MM, Kapolsek Leuwidamar IPTU Acep Komarudin, Kepala Desa Bojongmenteng Ajat Sudrajat, Kepala Desa Cisimeut Raya Ohan Baheri, Kanit Bhabinkamtibmas Polsek Leuwidamar AIPDA Ferry beserta anggota Bhabinmas nya, Kasi Trantib Kecamatan Agus,S.os, Staf Kecamatan Yaya Aulia Rohman, Para Tokoh Agama, para Tokoh masyarakat, Para Kiyayi, para Ustadz, para santri, BPD, Karang Taruna, LPM, RT/RW, PKK, dan turut hadir juga sekitar 1500 orang masyarakat Desa Bojongmenteng.
Sebagai Desa yang masyarakatnya mayoritas beragama Islam, Desa Bojongmenteng sangat memperhatikan segala bentuk yang berhubungan dengan agama Islam, diantaranya yaitu menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah.
Ajat Sudrajat kepala Desa Bojong Menteng, mengatakan kepada awak media,
“Kami pemerintah Desa beserta masyarakat Bojongmenteng, telah mengadakan perayaan tahun Baru Islam, yang kami laksanakan di kp. Ciboleger”, Ujar Ajat.
Ajat juga menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut melibatkan semua pihak dan segenap masyarakatnya,
“Acara istikosah kubro atau Perayaan menysmbut tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H ini, kami laksanakan bersama seluruh masyarakat Bojongmenteng, diantaranya yaitu, para kiyai, ustadz, santri, BPD, tokoh masyarakat, karang taruna, LPM, RT/RW, PKK, dan tentunya masyarakat se-Desa Bojongmenteng”, Terangnya.
Ajat juga menambahkan, “Kegiatan ini merupakan suatu bentuk kecintaan, dan kebanggaan kami sebagai seorang muslim, saya berharap dengan adanya tahun baru Islam ini, semuanya jadi lebih baik lagi, dan semoga menjadi motivasi bagi kami, untuk menjadi manusia yang berguna dan menjadi lebih baik lagi”, Imbuhnya.
Terakhir Ajat mengucapkan terimakasih kepada semua pihak,
“Saya atas nama pribadi dan keluarga, serta selaku Kepala Desa Bojongmenteng, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah hadir dan mendukung, serta mensukseskan acara istikosah kubro atau Perayaan menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H. Semoga di tahun kedepannya kita bisa lebih kompak lagi, dan lebih meriah lagi dalam perayaan menyambut tahun baru islam di tahun yang akan datang”. Tukas orang nomor satu di Desa Bojongmenteng.
Dari pantauan awak media Global investigasinews, Ginewstvinvestigasi, Globalmediatama dan Multatulinews. Alhamdulillah, acara istikosah kubro atau Perayaan menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah, di tahun 2023 M, berjalan aman dan kondusif, serta lancar dan sukses.
(Amanah)