35 KPM di Desa Girimukti Telah Menerima BLT DD Tahap 1-3
Lebak-Banten.Globalmediatama.com – Sebanyak 35 orang yang tercatat sebagai keluarga penerima manfaat (KPM), di Desa Girimukti kecamatan Cimarga kabupaten Lebak-Banten, hari ini telah menerima BLT DD tahap 1, 2 dan 3, periode Januari, Pebruari dan Maret 2023.
Pembagian BLT DD ini, dilaksanakan di kantor Desa Girimukti, Kecamatan Cimarga kabupaten Lebak-Banten, pada hari Sabtu tanggal 6 Mei 2023, pukul 10:00 wib, sampai dengan selesai.
Kegiatan ini, di pimpin langsung oleh Kepala Desa Girimukti (Agus) sekertaris Desa Girimukti (Kaswadi), Perangkat Desa dan Staff Desa Girimukti, dan di hadiri oleh pendamping Desa Girimukti (Udin Sahrudin), bhabinkamtibmas (BRIPKA Figur RS), Bhabinsa (SERMA Endang Kusnadi), serta 35 orang KPM.
Kepala Desa Girimukti (Agus) menuturkan,
“Pada hari ini, kami pemerintah Desa Girimukti kecamatan Cimarga kabupaten Lebak-Banten, telah merealisasikan pembagian BLT DD, tahap 1, 2 dan 3 periode bulan Januari, Pebruari dan Maret 2023”. Ujarnya.
Agus juga mengatakan, “Alhamdulillah di Desa Girimukti ini, yang tercatat sebagai keluarga penerima manfaat (KPM) ini ada 35 KPM, dan hasil ini di dapatkan kami dari seleksi dulu tentunya, karena kami tidak ingin, penyaluran nya salah sasaran”. Ungkapnya.
Masih kata Agus, “kami pemerintah Desa mengutamakan pada lansia dulu (ektrim)”. Lanjut orang nomor satu di Desa Girimukti.
Salah satu warga dari 35 KPM yang mendapatkan BLT DD tahap ini, yaitu Sibli (70) tahun, dengan alamat kp.bondol RT 001 RW 002.
Sibli menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pemerintah pusat, pemerintah daerah dan pemerintah Desa Girimukti, terutama kepada Kepala Desa Girimukti (Agus), yang telah memberikan bantuan ini kepada keluarganya,
“Saya sangat bersyukur dengan adanya BLT DD ini, karena ini sangat berarti bagi kami”. Ungkap singkat Sibli.
Sekretaris Desa Girimukti (Kaswadi) juga menambahkan,
“Untuk nominal uang yang diterima oleh KPM yaitu Rp 300.000/ bulan, karena ini tahap , 2 dan 3, yang artinya 3 bulan, yaitu yang di peruntukan bulan Januari, Pebruari dan Maret 2023, jadi jumlah uang yang diterima oleh KPM yaitu sebesar Rp. 900.000,- (Sembilan ratus ribu rupiah)”. Imbuhnya
Kaswadi berharap,
“Semoga apa yang telah kami berikan pada ke 35 KPM hari ini bermanfaat, dan bisa digunakan sebaik-baiknya”. Pungkasnya.
(Alfian)