Satlantas Polres Pandeglang Bina Polisi Cilik Jadi Pelopor Keselamatan Lalulintas
Polres Pandeglang – Sebagai upaya membentuk karakter pelajar sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas, selain melaksanakan kegiatan Police Go to School ke sekolah TK dan SD di Kab. Pandeglang, Satlantas Polres Pandeglang juga melaksanakan Pembinaan Polisi Cilik di halaman Mapolres Pandeglang, Rabu (18/01/2023).
Para Polisi Cilik yang datang diperkenalkan dengan satuan kerja Polres Pandeglang didampingi Unit Kamsel Satlantas Polres Pandeglang. Selain melaksanakan pengenalan tentang satuan kerja, Satlantas Polres Pandeglang juga memberikan pengetahuan tentang tertib berlalu lintas dan melarang calon Pocil mengendarai atau mengemudikan kendaraan bermotor saat bepergian sebelum memiliki SIM.
Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah berharap Kegiatan tersebut bisa meningkatkan semangat dan disiplin calon Pocil serta tertib berlalu lintas sejak usia dini. Sehingga adik – adik calon Pocil tersebut mampu menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di Sekolahan maupun di lingkungannya.
Kegiatan ini akan rutin kita laksanakan setiap bulannya, kita juga bekerja sama dengan sekolah sekolah yang siswanya terlibat Pocil untuk mendukung kegiatan ini dan memasukan Kegiatan Polisi cillik ini sebagai Ekskul sekolah, ujar Kapolres Pandeglang.
(*/De)